Air bersih menjadi salah satu kebutuhan penting yang perlu diperhatikan, mengingat bagaimana dampaknya terhadap kesehatan. Sayangnya, tidak semua tempat tinggal memiliki akses yang mudah terhadap air bersih. Oleh sebab itu, menggunakan filter sumur air bor menjadi salah satu alternatif solusi yang dipilih banyak orang. Nah, artikel kali ini akan membahas tentang 5 hal yang bikin harga filter air sumur bor murah. Bagi Anda yang butuh referensi untuk instalasi filter sumur air bor, simak sampai akhir ya!
Pertama, Kenali Jenis-jenis Filter Sumur Air Bor
Faktor pertama yang menentukan harga filter air sumur bor murah adalah jenisnya. Filter sumur bor yang dijual umumnya terbagi dalam beberapa jenis, diantaranya:
Filter Karbon Aktif
Sesuai namanya, filter karbon aktif merupakan jenis filter yang terbuat dari bahan baku karbon aktif. Jenis filter ini biasanya digunakan untuk menyerap bau, klorin, serta bahan kimia organik lainnya dalam air.
Karbon aktif yang digunakan sebagai bahan baku filter bervariasi, tergantung kebutuhan dan tingkat efektivitas yang diinginkan. Untuk rumah tangga, biasanya filter karbon aktif yang terbuat dari komposisi karbon aktif granular (GAC) atau tempurung kelapa lebih direkomendasikan. Selain lebih terjangkau, filter yang terbuat dari jenis karbon aktif tersebut juga lebih aman untuk jangka panjang. Sementara untuk industri, filter karbon aktif yang terbuat dari batu bara dinilai lebih recommended.
Filter Sedimen
Filter sedimen biasanya digunakan apabila sumber air mengandung berbagai partikel berukuran besar, seperti pasir, lumpur, atau kotoran. Filter sedimen dibuat menggunakan berbagai jenis material, seperti spons atau kain saring, kapas, karbon aktif, atau bahkan mineral zeolit. Semakin baik material penyaring yang digunakan sebagai bahan baku filter, maka semakin mahal pula harganya.
Filter RO (Reverse Osmosis)
Reverse osmosis (RO) adalah proses penyaringan air yang menggunakan membran semipermeabel. Proses ini bertujuan untuk menyaring dan menghilangkan kandungan garam, logam berat, dan mikroorganisme pada sumber air. Filter RO bisa digunakan untuk rumah tangga maupun industrial, namun tentu saja range harganya berbeda.
Filter UV (Ultraviolet)
Sinar ultraviolet dikenal sebagai salah satu media yang dapat membunuh berbagai jenis mikroorganisme bersifat patogen, seperti bakteri, virus, dan jamur. Sistem radiasi sinar UV biasanya ditambahkan pada filter air biasa. Tujuannya untuk memastikan air yang dikonsumsi dan digunakan sehari-hari bebas dari kontaminasi mikroorganisme yang berbahaya bagi kesehatan.
Filter Zat Besi dan Mangan
Air pada sumur bor biasanya identik dengan bau besi yang menandakan adanya kontaminasi zat besi dan mangan. Selain mengganggu indra penciuman dan merusak cita rasa, jenis air seperti ini juga bisa merusak peralatan rumah tangga. Oleh sebab itu, penggunaan filter zat besi dan mangan yang terbuat dari material katalisator akan sangat dibutuhkan.
Sistem Penyaringan Air Lengkap
Sistem penyaringan air lengkap dikenal juga dengan istilah sistem multi stage. Sistem ini menggabungkan beberapa jenis filter dalam satu unit sesuai dengan kebutuhan. Tujuannya agar sistem penyaringan air menjadi lebih efektif. Harga filter air jenis ini biasanya memang lebih mahal dibanding filter biasa. Namun di sisi lain, filter jenis ini juga lebih efektif karena didukung teknologi dan kapasitas yang lebih memadai.
Kedua, Perhatikan Merek Filter yang Digunakan
Selain jenis filter, merk filter juga menjadi salah satu faktor yang menjadikan harga filter air sumur bor murah lho! Pasalnya, filter dengan merek ternama sudah pasti teruji secara kualitas, sehingga lebih aman untuk digunakan. Nah, proses pengembangan dan pendaftaran merek ini pasti memakan waktu riset yang tidak sebentar. Makanya, filter dengan merek ternama identik dengan harga yang lebih mahal.
Apabila Anda ingin membeli filter air dengan harga yang lebih terjangkau, pastikan untuk mengecek ketersediaan merek filter. Cek terlebih dahulu apakah desain dan merek filter sudah terdaftar dan sudah mendapatkan sertifikasi ISO. Jika perlu, cek juga sertifikasi halal dari MUI. Intinya, jangan asal tergiur dengan harga murah saat memilih filter air!
Ketiga, Beda Kapasitas dan Ukuran Artinya Beda Harga
Kapasitas dan ukuran filter menjadi faktor ketiga yang bikin harga filter air sumur bor murah. Ada dua hal penting yang harus diperhatikan disini, yakni:
- Kapasitas Filter
Kapasitas filter bicara tentang kemampuan filter air dalam menyaring air dari berbagai kontaminasi zat. Kapasitas filter dalam menyaring air diukur berdasarkan jumlah air yang dapat diproses dalam jangka waktu tertentu. Biasanya, kapasitas filter diukur menggunakan satuan liter per menit atau liter per jam.
Selain jumlah air, kapasitas filter juga diukur berdasarkan jumlah zat yang dapat diserap atau dihilangkan oleh filter air. Kapasitas filter dalam menyaring zat biasanya ditentukan dari bahan material dan masa pakainya. Semakin besar kapasitas filter dalam menyaring air dari berbagai kontaminan, maka semakin mahal pula harganya.
- Ukuran Filter
Ukuran filter mengacu pada ukuran fisik alias dimensi dari filter air. Ukuran ini dihitung dengan ukuran diameter dan panjang tabung filter maupun media filtrasi. Semakin besar ukuran filter air, maka semakin besar jumlah media filtrasi yang tersedia untuk menyaring air. Semakin besar ukurannya, semakin mahal pula harganya.
Keempat, Fitur Teknologi Tambahan Juga Berpengaruh!
Harga filter air sumur bor murah juga ditentukan dari ada atau tidaknya fitur teknologi tambahan. Fitur teknologi tambahan pada filter air yang paling populer adalah sistem radiasi sinar UV dan reverse osmosis (RO). Dua fitur tersebut menjadi sangat populer, karena memiliki fungsi yang sama, yakni membunuh mikroorganisme patogen yang berbahaya bagi kesehatan.
Untuk menambahkan sistem radiasi sinar UV, diperlukan lampu yang terbuat dari bahan khusus serta didukung oleh sistem kelistrikan yang memadai. Begitu pula dengan fitur RO yang membutuhkan membran dengan bahan khusus. Nah, bahan-bahan khusus inilah yang menambah value dari filter air sehingga harga jualnya pun lebih tinggi.
Jika Anda sedang mencari referensi harga filter air sumur bor murah, perhatikan terlebih dahulu kebutuhan Anda terhadap teknologi tambahan. Apabila dirasa tidak perlu, Anda bisa melewatkan fitur ini untuk menekan biaya pemasangan.
Kelima, Ada Harga Ada Kualitas dan Durabilitas
Terakhir, harga filter air sumur bor murah ditentukan dari kualitas dan durabilitas dari filter air. Kualitas yang dimaksud disini adalah kualitas dari bahan material yang digunakan dalam pembuatan filter air. Sebab semakin baik kualitas bahan material filter, maka semakin optimal pula hasilnya. Memang tidak semua filter air dengan harga mahal memiliki kualitas penyaringan yang bagus. Namun ada baiknya jika Anda juga memperhatikan kualitas alih-alih hanya fokus mencari harga filter air sumur bor murah.
Sementara itu, durabilitas bicara tentang lamanya masa pakai filter. Filter air yang bisa digunakan untuk jangka panjang biasanya dipatok dengan harga yang lebih tinggi. Mengapa demikian? Sebab durabilitas atau masa umur akan berpengaruh pada kapasitas filter dalam menyaring air. Filter air yang sudah digunakan dalam jangka waktu lama tentu tidak dapat menyaring air seefektif filter air yang baru dipasang.
Jadi itulah lima hal yang bisa bikin harga filter air sumur bor murah. Bagi Anda yang membutuhkan filter air sumur bor dengan harga terjangkau, yuk cobain filter penjernih air Hydro! Segera dapatkan penawaran menarik untuk rumah tangga maupun industri dengan mengunjungi website filter air sumur bor perumahan atau chat Whatsapp ke wa.me/08111900523.